KKP Buktikan Bisa Produksi Protein Sendiri Melalui "Pabrik HPI"

Oleh GabriellaThursday, 19th September 2024 | 09:01 WIB
KKP Buktikan Bisa Produksi Protein Sendiri Melalui "Pabrik HPI"
Pabrik HPI jadi terobosan baru KKP RI di tahun 2024.  (FOTO: PINUSI.COM/Gabriella)


PINUSI.COM - Masih rendah tingkat konsumsi protein pada masyarakat khususnya anak-anak sehingga membuat jumlah stunting meningkat di hampir semua provinsi, membuat pemerintah dalam hal ini melalui Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menangapi hal tersebut dengan sangat serius.


Dan untuk itu, pihak KKP pada bulan ini tepatnya di September 2024 menghadirkan Susu Ikan turunan dari bahan baku Hidrolisat Protein Ikan untuk mendukung asupan protein masyarakat khususnya anak-anak yang dalam masa penting tahap pertumbuhan. 


"Jadi ini adalah pabrik pengolahan Hidrolisat Protein Ikan (HPI) yang ada di Eretan, Indramayu. Menjadi pabrik pertama, sebagai sebuah upaya kalau kita sudah siap untuk produksi. Dan bahwa sebenarnya, kita mampu lho untuk memproduksi protein dari bahan baku lokal alam sendiri ya," ucap Direktur Pengolahan Produk Ditjen PDSPKP KKP, Widya Rustyanto.


Tingginya kebutuhan akan protein pada susu untuk anak-anak lantaran adanya defisiensi protein hingga menyentuh angka 81 persen, sementara disatu sisi, sumber daya alam di laut cukup melimpah membuat Pabrik HPI ini terus berproduksi.


Proses pembuatan bubuk HPI yang kaya akan protein ikan ini telah melalui sebuah rangkaian panjang ketika di produksi dengan menggunakan mesin-mesin berteknologi canggih.


"HPI menjadi sebuah bentuk dari keinginan kita untuk menyadarkan masyarakat bahwa bangsa ini punya sumber protein terbaik itu dari laut karena potensi ikannya melimpah, tapi di sisi lain orang Indonesia kekurangan protein. Produk ini hadir untuk membuktikan bahwa sebenarnya kita bisa menuju kemandirian protein nasional," tutur Founder Berikan Protein, Yogie Ary di Indramayu, Jawa Barat, Rabu (18/9/2024).


"Teknologi mesinnya kita bikin sendiri. Dalam 1 bulan membutuhkan 3 ton ikan selar atau petek. Ketika diproduksi dari 3 ton hanya bisa menghasilkan 30 persen cairan yang dijadikan bubuk putih HPI. Dalam 1 rangkaian produksi kalau benar-benar dari awal 0 sampai bisa jadi bubuk itu 12 jam, itu tidak berhenti sama sekali," ungkap Plan Manager Pabrik HPI, Mafathul Khoiri kepada redaksi PINUSI.COM.


Dengan menggunakan ikan segar yang diambil langsung dari nelayan setempat, membuat bubuk yang di produksi oleh pabrik HPI ini memiliki keunggulan yang lain jika dibandingkan dengan susu sapi. Dan menariknya, bubuk HPI yang berwarna putih ini bisa dijadikan berbagai macam produk selain dijadikan susu yang siap minum.


"Jika bubuknya dijadikan susu ikan maka selain tinggi protein, dia juga bebas laktosa. Menjadi alternatif untuk anak-anak yang tidak bisa minum susu sapi. Selain dijadikan susu, bubuk HPI ini bisa juga dijadikan kue, bumbu penyedap, dll," pungkas Yogie.

Terkini

Alasan Pemerintah Menahan Peluncuran iPhone 16 di Indonesia: Sertifikasi TKDN Belum Terpenuhi
Alasan Pemerintah Menahan Peluncuran iPhone 16 di Indonesia: Sertifikasi TKDN Belum Terpenuhi
PinTect | in 3 hours
Prabowo Janji Tingkatkan Kesejahteraan Hakim, Fokus pada Kemandirian dan Integritas
Prabowo Janji Tingkatkan Kesejahteraan Hakim, Fokus pada Kemandirian dan Integritas
PinNews | in 3 hours
Hakim Protes Masalah Gaji  Ke DPR, Hakim : Setara Uang Jajan Rafatar 3 Hari
Hakim Protes Masalah Gaji Ke DPR, Hakim : Setara Uang Jajan Rafatar 3 Hari
PinNews | 31 minutes ago
Kecanduan Judi Online, Seorang Ayah Tega Jual Anaknya 15 Juta
Kecanduan Judi Online, Seorang Ayah Tega Jual Anaknya 15 Juta
PinNews | an hour ago
Tubagus Joddy Mantan Supir Vannesa Angel Kini Bekerja Bersama Raffi Ahmad
Tubagus Joddy Mantan Supir Vannesa Angel Kini Bekerja Bersama Raffi Ahmad
PinTertainment | 4 hours ago
Raznab Arif Melaporkan Nikita Mirzani Dengan UU ITE
Raznab Arif Melaporkan Nikita Mirzani Dengan UU ITE
PinTertainment | 4 hours ago
Tuntutan Kenaikan Gaji Hakim: Kemenkeu Beri Perhatian
Tuntutan Kenaikan Gaji Hakim: Kemenkeu Beri Perhatian
PinNews | 5 hours ago
Timnas Indonesia Bersiap Hadapi Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Sang Garuda Siap Balas Kekalahan 10-0
Timnas Indonesia Bersiap Hadapi Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Sang Garuda Siap Balas Kekalahan 10-0
PinSport | 5 hours ago
Sudah Cair, Segera Cek pip.kemendikbud.go.id Pencairan Dana PIP Oktober
Sudah Cair, Segera Cek pip.kemendikbud.go.id Pencairan Dana PIP Oktober
PinNews | 5 hours ago
Raja Salman Idap Infeksi Paru-Paru
Raja Salman Idap Infeksi Paru-Paru
PinNews | 6 hours ago