Ribuan Aset Lahan Milik Pemkab Bogor Ternyata Bodong

Oleh CarrisaeltrThursday, 28th January 2021 | 17:45 WIB
Ribuan Aset Lahan Milik Pemkab Bogor Ternyata Bodong
3.000 lahan milik Pemkab Bogor belum tersertifikasi, akan diurus secara bertahap (Foto: Wikipedia)

3.000 lahan milik Pemkab Bogor belum tersertifikasi, pengurusannya secara bertahap

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor mengungkapkan bahwa ribuan asetnya belum bersertifikat. Karenanya, Bupati Bogor Ade Yasin menggandeng Kantor Agraria Tata Ruang Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) untuk mengurus sertifikasinya.

Melalui rilis pers Diskominfo Kabupaten Bogor, Kamis (28/1/2021) Bupati Ade menjelaskan total ada 3.000 aset Pemkab yang masih bodong alias tak ada legalitas kepemilikannya. Hal ini dapat menimbulkan potensi beralihnya kepemilikan dan penguasaan atas aset-aset tersebut.

Tindakan cepat dan tepat Pemkab kini sudah berbuah hasil. Ade mengungkapkan sepanjang 2020, total sebanyak 800 bidang lahan yang Pemkab urus legalitasnya. Dari jumlah itu, sebanyak 700 lahan kini sudah tersertifikasi. "Aset-aset ini perlu disertifikatkan agar tidak ada konflik di kemudian hari yang saling klaim, kalau sudah selesai kan enak. Jauh dari persoalan sengketa ini dan itu," katanya.

Meski begitu, Ade menegaskan belum berpuas diri atas keberhasilan tersertifikasinya ratusan aset tersebut. Sebab jumlah tersebut belum sebanding dengan total keseluruhan aset yang harus segera Pemkab urus legalitasnya.

Ade optimistis proses sertifikasi 3.000 aset Pemkab akan rampung, tapi secara bertahap. Pada tahun 2021 ini, Ade menargetkan sebanyak 500 aset akan diurus sertifikasinya. Berjalan seiring proses sertifikasi, pihak Pemkab akan terus melakukan pendataan aset.

"Masih jauh, kan target kami di 3.000, dan ini akan kami lakukan secara bertahap penyelesaiannya. Jadi setiap tahun kami harus mendata dan melakukan sertifikasi terhadap aset-aset yang ada. Meski pandemi, semoga saja kita bisa melakukan sertifikasi terhadap 500 aset kita," harapnya.

Berkenaan proses dan hambatan sertifikasi aset Pemkab, Kepala Kantor ATR/BPN Kabupaten Bogor Sepyo Achanto menjelaskan terdapat beberapa kendala yang dia alami. Salah satunya adalah telah terkuasainya aset oleh pihak lain.

Meski begitu, dia yakin di tahun 2021 ini 500 aset yang diajukan Pemkab pengurusan sertifikasinya akan bisa dituntaskan dengan baik. Begitu juga dengan total 3.000 aset Pemkab yang harus tersertifikasi. "Ini kan tentu perlu penanganan khusus dan membutuhkan waktu. Tapi kejadian ini persentasenya sedikit. Kami bersama Pemkab Bogor optimis, bisa melakukan sertifikasi terhadap 500 aset sesuai target Bupati Bogor di tahun ini, dan di masa kepemimpinan Bupati Ade 3.000 aset selesai,” klaim dia.

Terkini

China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 6 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 6 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 5 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 5 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 5 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 5 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 5 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 5 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 5 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 3 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta