Kim Yo Jong Panaskan Suasana, Bersuara Mengecam Presiden Korsel

Oleh CarrisaeltrTuesday, 30th March 2021 | 11:27 WIB
Kim Yo Jong Panaskan Suasana, Bersuara Mengecam Presiden Korsel

Kim Yo Jong, saudara perempuan serta kandidat kuat penerus Kim Jong Un. Sifatnya diyakini lebih sadis dari saudaranya.

PINUSI.COM – Kim Yo Jong, angkat bicara membela keputusan negaranya melakukan uji coba rudal balistik di perairan dekat Jepang, Jumat pekan lalu. Seakan memberi penegasan bahwa tidak ada yang perlu dikhawatirkan dengan program uji rudal balistik ini.

Saudara perempuan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un, turut mengecam Presiden Korea Selatan Moon Jae In, yang dia nilai sebagai salah satu pihak yang paling bersuara memprotes. Dalam pernyataan resminya, Presiden Moon mengungkapkan kekhawatirannya terhadap uji coba rudal  Korut.

Melansir dari Reuters, Selasa (30/3/2021), setelah dua rudal balistik uji coba diluncurkan, Presiden Moon langsung mendesak Amerika Serikat (AS) untuk mengajak Korut duduk bersama, melanjutkan dialog. Pernyataan itu direspons Kim Yo Jong dengan sinis.

Dia menyebut pernyataan Presiden Moon sungguh memalukan karena lebih setuju dengan pihak AS yang mengutuk uji coba rudal. Yo Jong menegakan tidak masuk akal jika mengatakan program uji coba rudal balistik merupakan ancaman serius bagi perdamaian dan keamanan internasional.

"Perilaku tidak masuk akal dan kurang ajar dari Korea Selatan persis sama dengan logika AS yang mirip gangster," kata Kim Yo Jong dalam sebuah pernyataan yang dimuat oleh agensi berita pusat negara Korea Utara, KCNA.

Sekadar catatan, Korut pada hari Jumat (26/3/2021) lalu, telah meluncurkan jenis baru rudal balistik taktis jarak pendek. Menanggapi, Presiden AS Joe Biden mengatakan tes itu melanggar resolusi Dewan Keamanan PBB, tetapi dia tetap terbuka untuk diplomasi dengan Pyongyang

Terkini

UMB TALKS 2024: Meningkatkan Komunikasi untuk Mencapai Prestasi dan Tonggak Generasi Emas
UMB TALKS 2024: Meningkatkan Komunikasi untuk Mencapai Prestasi dan Tonggak Generasi Emas
PinNews | 16 hours ago
Ducati Lega dengan Adaptasi Cepat Marc Marquez pada Desmosedici GP25
Ducati Lega dengan Adaptasi Cepat Marc Marquez pada Desmosedici GP25
PinSport | 16 hours ago
Keunikan Gapura Chinatown Glodok Pancoran: Simbol Budaya Tionghoa di Jakarta
Keunikan Gapura Chinatown Glodok Pancoran: Simbol Budaya Tionghoa di Jakarta
PinRec | Saturday, 23rd November 2024 | 19:45 WIB
Kenapa WhatsApp Baru Rilis Fitur Draft? Ternyata Ini Alasannya!
Kenapa WhatsApp Baru Rilis Fitur Draft? Ternyata Ini Alasannya!
PinTect | Saturday, 23rd November 2024 | 19:39 WIB
Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 27 November, Pemerintah Jakarta Menerapkan Beberapa Kebijakan
Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 27 November, Pemerintah Jakarta Menerapkan Beberapa Kebijakan
PinNews | Saturday, 23rd November 2024 | 19:39 WIB
Kabar Baik: Alisson Becker Kembali Latihan Jelang Duel Southampton vs Liverpool
Kabar Baik: Alisson Becker Kembali Latihan Jelang Duel Southampton vs Liverpool
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 08:35 WIB
Cara Pakai Share Loc di WhatsApp Biar Lokasi Terkini Kamu Selalu Update!
Cara Pakai Share Loc di WhatsApp Biar Lokasi Terkini Kamu Selalu Update!
PinTect | Saturday, 23rd November 2024 | 08:35 WIB
Timnas Indonesia Tampil Impresif di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bukti Underdog Bisa Menggebrak
Timnas Indonesia Tampil Impresif di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bukti Underdog Bisa Menggebrak
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 07:35 WIB
Rekomendasi Wisata Air Terjun Pria Laot: Keindahan Alam yang Menyegarkan di Aceh
Rekomendasi Wisata Air Terjun Pria Laot: Keindahan Alam yang Menyegarkan di Aceh
PinRec | Saturday, 23rd November 2024 | 07:15 WIB
Rekomendasi Hotel Joylive BSD City: Tempat Hangout Seru dengan Nuansa Kekinian di BSD
Rekomendasi Hotel Joylive BSD City: Tempat Hangout Seru dengan Nuansa Kekinian di BSD
PinRec | Saturday, 23rd November 2024 | 06:42 WIB
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta