Balaikota Rugi Ratusan Juta, Wali Kota Makassar Baru Sadar Kecurian

Oleh adminnewsThursday, 16th September 2021 | 14:00 WIB
Balaikota Rugi Ratusan Juta, Wali Kota Makassar Baru Sadar Kecurian

Balaikota Makassar kehilangan inventaris, Wali kota kaget kantornya tidak steril.

Pinusi.com – Wali kota Makassar, Ir. Mohammad Ramdhan Pomanto sangat menyayangkan karena ternyata kantor Wali kota Makassar saat ini sudah tidak aman lagi.

Ramdhan mengaku bahwa telah terjadi pencurian sejumlah inventaris pada ruangan Dinas Pemuda Olahraga (Dispora) dan Dinas Keluarga Berencana (KB). Barang yang hilang berupa alat kantor seperti, laptop, printer, dan kamera. Kerugian dari kehilangan barang-barang itu setidaknya hingga ratusan juta rupiah.

Peristiwa kehilangan barang milik dua satuan kerja ini ternyata sudah berlangsung cukup lama, yaitu saat sebelum pelantikan PLT Kepala Dinas. Ramdhan mengaku sangat menyesal karena baru mengetahui hal itu. Maka dari itu, beliau ingin segera mensterilisasi kantor walikota.

"..Segera kita akan benahi total balaikota" ujar Ramdhan Pomanto.

Untuk itu, Ramdhan ingin melakukan penataan ulang pada sistem keamanaan di Balaikota Makassar.

Di sisi lain Kasatpol PP Makassar, mengetahui bahwa kehilangan tersebut baru pihak mereka ketahui sesaat setelah pergantian kepala dinas Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) pemerintah Kota Makassar.

Pihak Kasatpol PP, Iqbal Asnan menaksir barang-barang yang hilang di Balaikota mencapai kerugian di atas seratus juta rupiah. (krn)

Terkini

Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 16:29 WIB
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 07:44 WIB
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
PinNews | Friday, 28th March 2025 | 10:20 WIB
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
PinTertainment | Friday, 28th March 2025 | 08:32 WIB
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 15:04 WIB
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:27 WIB
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:11 WIB
Heboh!  Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
Heboh! Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:56 WIB
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:29 WIB
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
PinNews | Wednesday, 26th March 2025 | 15:54 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta