Politikus Senior Golkar Fahmi Idris Meninggal Dunia

Oleh adminnewsSunday, 22nd May 2022 | 16:52 WIB
Politikus Senior Golkar Fahmi Idris Meninggal Dunia

PINUSI.COM, Jakarta - Politikus Senior Partai Golkar Fahmi Idris dikabarkan meninggal dunia pada Minggu (22/5/2022) pagi.

Kabar duka ini disampaikan langsung oleh putri Fahmi dris, Fahira Idris, melalui akun twritternya.

"Innalillahi wa inna ilaihi raji'un. Telah berpulang ke Rahmatullah Ayah saya, Bapak Prof. Dr. H. Fahmi Idris bin Idris Marah Bagindo," tulis Fahira di akun Twitternya.

Fahira mengatakan, Fahmi wafat pada pukul 10.00 WIB di ICU Rumah Sakit Medistra, Jakarta. Ia akan disemayamkan di rumah duka Jalan Mampang Prapatan IV Nomor 20, Jakarta Selatan.

"Rencana disemayamkan di Tanah Kusir 13.00 WIB," kata Fahira.

"Mohon dimaafkan ayah Fahmi Idris jika selama hidup memiliki salah dan khilaf," ungkapnya.

Fahmi Idris meninggalkan seorang istri, Yeni Fatmawati dan 2 orang anak. Yaitu Fahira dan Fahrina Idris.

Semasa hidup Fahmi Idris pernah menjabat sebagai Menteri Perindustrian era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (2005-2009).

Tak hanya itu, dia juga pernah menjadi Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi di era Presiden BJ. Habibie (1998-199), serta era SBY tahun 2004-2005.

Tag

Terkini

Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
Timnas Indonesia U-17 Tembus Piala Dunia 2025, Skuad Garuda Senior Tunjukkan Dukungan Penuh
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:58 WIB
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
Garuda Muda Cetak Sejarah: Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Usai Bungkam Yaman
PinSport | Tuesday, 8th April 2025 | 09:03 WIB
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
Prabowo Tegaskan: TNI Aktif Dilarang Masuk BUMN, Hanya Pensiunan yang Diperbolehkan
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 10:41 WIB
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
Kisruh PHK Massal PT Yihong Novatex Indonesia: Kronologi Lengkap, Nasib 1.126 Karyawan Masih Menggantung
PinNews | Monday, 7th April 2025 | 09:23 WIB
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Yaman di Piala Asia U-17 2025: Laga Krusial Menuju Piala Dunia
PinSport | Monday, 7th April 2025 | 08:08 WIB
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
Contraflow di Tol Jagorawi Dihentikan, Jasa Marga Dukung Diskresi Polisi dan Imbau Pengguna Antisipasi Kepadatan
PinNews | Saturday, 5th April 2025 | 15:07 WIB
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
Nova Arianto Bersyukur Usai Kemenangan Timnas U-17 Atas Korea Selatan di Piala Asia 2025
PinSport | Saturday, 5th April 2025 | 14:49 WIB
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf,  Ternyata Bertemu Sosok Ini...
Ini Alasan Ruben Onsu Mualaf, Ternyata Bertemu Sosok Ini...
PinTertainment | Saturday, 5th April 2025 | 13:43 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta