Besok Berangkat ke Tanah Suci, Jemaah Haji Kloter Pertama Sudah Masuk Asrama Pondok Gede

Oleh adminnewsSaturday, 4th June 2022 | 15:37 WIB
Besok Berangkat ke Tanah Suci, Jemaah Haji Kloter Pertama Sudah Masuk Asrama Pondok Gede

PINUSI.COM, Jakarta - Kloter Pertama Embarkasi Jakarta hari ini (3/6/2022), masuk Asrama Haji Pondok Gede Jakarta. Kedatangan mereka disambut Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Hilman Latief.  

Sebanyak 389 jemaah asal Jakarta ini masuk ke asrama haji dengan menerapkan protokol Kesehatan. Mereka harus melalui proses pemeriksaan kesehatan.

Hilman Latief mengatakan bahwa jemaah dalam kondisi sehat dan terbebas dari paparan Covid-19.

“Saya yakin jemaah yang masuk hari ini sehat-sehat dan terbebas dari Covid-19. Saya lebih baik keras disini demi melindungi semua jemaah haji,” tegas Hilman di Jakarta, Jumat (3/6/2022).

Dengan slogan ‘Mabrur, Sehat, Barokah’, Hilman mengajak para jemaah untuk beribadah dengan senang dan riang.

"Mari Bapak/Ibu, kita sama-sama meneriakkan Mabrur, Sehat, Barokah,” tegas Hilman di sela-sela sambutannya.

Hilman lalu menjelaskan kesiapan para petugas haji untuk melayani Jemaah. Mereka sudah didukung database digital urutan keberangkatan dan informasi lain terkait pergerakan jemaah. Keloter pertama dan kloter-kloter berikutnya sudah selesai, termasuk validasi dokumen.

"Proses digitalisasi dokomen saat ini dilakukan guna membantu proses visa dan paspor selesai lebih cepat, sehingga ada akselarasi pelayanan,” ungkap Hilman.

Jemaah kloter pertama akan diberangkatkan dari Bandara Soekarno-Hatta pada Sabtu, 4 Juni 2022, pukul 06.45. Mereka diperkirakan tiba di Bandar Udara Internasional Pangeran Mohammad bin Abdul Aziz Madinah pada 12.10 waktu Arab Saudi.

Keberangkatan jemaah kloter pertama ini akan dilepas oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas di Asrama Haji Pondok Gede Jakarta.

Terkini

Jaksa Agung Burhanudin Jenguk Anak Buahnya yang Menjadi Korban Pembacokan OTK
Jaksa Agung Burhanudin Jenguk Anak Buahnya yang Menjadi Korban Pembacokan OTK
PinNews | Tuesday, 27th May 2025 | 15:15 WIB
Secangkir Kopi dan Bayang-Bayang Judi Online
Secangkir Kopi dan Bayang-Bayang Judi Online
Opini | Tuesday, 27th May 2025 | 13:55 WIB
DPR Dukung Naturalisasi 4 Atlet Timnas Putri
DPR Dukung Naturalisasi 4 Atlet Timnas Putri
PinNews | Tuesday, 27th May 2025 | 13:24 WIB
Soal Ijazah Jokowi, Risman Dicecar 97 Pertanyaan
Soal Ijazah Jokowi, Risman Dicecar 97 Pertanyaan
PinNews | Monday, 26th May 2025 | 22:00 WIB
Pengelolaan Hutan Dinilai Berorientasi Keuntungan?
Pengelolaan Hutan Dinilai Berorientasi Keuntungan?
PinNews | Monday, 26th May 2025 | 21:32 WIB
Polda Metro Jaya Tertibkan 1.493 Atribut Ormas
Polda Metro Jaya Tertibkan 1.493 Atribut Ormas
PinNews | Monday, 26th May 2025 | 20:25 WIB
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
Kekuatan Harapan di Rumah: Mengungkap Pygmalion Effect dalam Keluarga
PinHealth | Monday, 28th April 2025 | 14:29 WIB
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
KSP Modal Teman Sukses Siap Kucurkan Dana untuk Kembangkan UMKM
PinFinance | Monday, 28th April 2025 | 14:28 WIB
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
Kementerian PKP Dan Goto Tengah Persiapkan 2 Ribu Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Ojek Online
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 23:04 WIB
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
Presiden Prabowo Ingin Berdialog Tertutup dengan Tokoh Pengusung Narasi "Indonesia Gelap"
PinNews | Tuesday, 8th April 2025 | 10:13 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta