BEM SI Apresasi Langkah Polri Dalam Tangani Kasus Brigadir J

Oleh alvin-halianFriday, 5th August 2022 | 16:49 WIB
BEM SI Apresasi Langkah Polri Dalam Tangani Kasus Brigadir J

PINUSI.COM, Jakarta – Langkah Jenderal Kapolri, Listyo Sigit Prabowo mencopot sebanyak 25 polisi dalam kasus tewasnya Brigadir Yoshua Hutabarat diapresiasi oleh Koordinator Pusat BEM SI, Abdul Kholiq, Jumat (5/8/2022).

 Menurut Abdul, tindakan tersebut merupakan langkah yang tepat, karena Polri sendiri amat dibutuhkan oleh masyarakat sehingga respon cepat untuk menyelesaikan masalah adalah hal yang tepat.

Keberadaan dan responsifitas Polri hari ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat. Respons yang cepat dan tanggap terhadap penyelesaian permasalahan masyarakat menjadi kunci bahwa polri sudah berbenah kearah presisi,” katanya kepada wartawan pada Jumat, (5/8/2022).

Menurutnya, kritikan dari masyarakat menjadi acuan aparat kepolisian untuk berbenah terutama dalam sektor penegakan hukum.

“Kritik masyarakat semoga dapat membangun arah pembenahan Polri dalam sektor penegakan hukum,” tambahnya.

Abdul juga menuturkan Polri sendiri terus upayakan penyelesaian kasus Brigadir J sesuai prosedur yang ada, meskipun diawal penanganan menuai kritik dari publik.

Kami (BEM SI) apresiasi atas kinerja polri dalam menangani kasus tersebut meskipun kritikan terus bermunculan dalam proses penyelesaiannya,” ucap Abdul.

Apresiasi diberikan bukan tanpa alasan, Abdul menilai Polri terus mengupayakan sampai menemukan titik terang yang mana telah mutasi 25 anggota kepolisian sehingga membuktikan bahwa terus berkomitmen dalam penegakan keadilan.

Dengan mutasi 25 anggota kepolisian dan proses yang mulai mencapai titik terang menjadi bukti bahwa Polri berkomitmen penuh pada tercapainya keadilan dalam setiap proses hukum yang dihadapi oleh masyarakat. Selain itu kami juga berharap langkah progresif dan responsif dari Polri tetap diutamakan bukan hanya kasus kasus yang muncul dipublik melainkan semua kasus hukum yang dihadapi oleh masyarakat,” imbuhnya.

Terkini

Memperingati G30S PKI: Mempelajari Sejarah dan Mengenal Pahlawan Revolusi
Memperingati G30S PKI: Mempelajari Sejarah dan Mengenal Pahlawan Revolusi
PinNews | 6 hours ago
Manchester United Dihancurkan Tottenham: Penampilan "Sampah" Erik ten Hag Menurut Gary Neville
Manchester United Dihancurkan Tottenham: Penampilan "Sampah" Erik ten Hag Menurut Gary Neville
PinSport | 7 hours ago
Pendaftaran PPPK 2024 Dibuka, Begini Cara Daftarnya
Pendaftaran PPPK 2024 Dibuka, Begini Cara Daftarnya
PinNews | 7 hours ago
Skandal P Diddy: Banyak Korban Tuding Kejahatan Seksual dan Perdagangan Manusia
Skandal P Diddy: Banyak Korban Tuding Kejahatan Seksual dan Perdagangan Manusia
PinTertainment | 8 hours ago
Geram Vadel Badjideh Menunda Pemeriksaan Karena Sakit, Nikita Mirzani : Dia Dugem Di Tanggerang!
Geram Vadel Badjideh Menunda Pemeriksaan Karena Sakit, Nikita Mirzani : Dia Dugem Di Tanggerang!
PinTertainment | 8 hours ago
Harga Emas Hari Ini: Antam Catat Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah
Harga Emas Hari Ini: Antam Catat Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah
PinNews | 8 hours ago
Malam Kelam di Old Trafford: Man United Dihancurkan Tottenham, Ten Hag Dipertanyakan
Malam Kelam di Old Trafford: Man United Dihancurkan Tottenham, Ten Hag Dipertanyakan
PinSport | 8 hours ago
Kata-Kata Motivasi Untuk Memperingatan Hari Kesaktian Pancasila ke-59
Kata-Kata Motivasi Untuk Memperingatan Hari Kesaktian Pancasila ke-59
PinNews | 8 hours ago
Jejak Puan Gorontalo Suarakan Sikap Tegas Terhadap Kasus Kekerasan Seksual Oknum Guru
Jejak Puan Gorontalo Suarakan Sikap Tegas Terhadap Kasus Kekerasan Seksual Oknum Guru
PinNews | 8 hours ago
Peringatan  Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2024, Masyarakat Dihimbau Kibarkan Bendera Setengah Tiang
Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2024, Masyarakat Dihimbau Kibarkan Bendera Setengah Tiang
PinNews | 9 hours ago