PINUSI.COM - Menteri Keuangan Sri Mulyani memimpin 7th Ministerial Meeting of The Coalition of Finance Ministers for Climate Change di Washington DC, Amerika Serikat.
Pertemuan dengan Menteri Keuangan dari berbagai negara ini, membahas masalah perubahan iklim yang sedang terjadi.
Sri Mulyani mengatakan, tantangan perubahan iklim membutuhkan tindakan mendesak dan tegas dari berbagai pihak, termasuk Menkeu dari seluruh dunia.
Mereka memiliki peran penting dalam mengatasi tantangan perubahan iklim. Yakni, dengan menetapkan kebijakan dan membuat keputusan yang membentuk landscape ekonomi, melalui pengalokasian sumber daya, berinvestasi dalam inovasi, serta bersiap dalam menghadapi risiko.
BACA LAINNYA : Bupati Meranti Gadaikan Kantor, Uangnya Dipakai untuk Bangun Infrastruktur
Dalam diskusi sesi pertama, para Menkeu membahas panduan penguatan peran Kementerian Keuangan dalam mendorong aksi iklim.
Menurut Sri Mulyani, hal ini perlu dibahas, karena pemerintah di seluruh dunia sedang bergelut dengan serangkaian krisis, seperti pertumbuhan ekonomi yang lambat dan perubahan iklim, yang membutuhkan tindakan untuk diatasi secara holistik.
Pada diskusi sesi kedua, mereka membahas transition finance, untuk menyesuaikan ekonomi dengan target perjanjian Paris, yang perlu memobilisasi lebih banyak modal untuk transisi ke ekonomi rendah karbon. (*)
Editor: Yaspen Martinus