Legislator Demokrat Yakin RUU Perampasan Aset Bisa Bikin Jera Koruptor

Oleh Prasetio02Thursday, 11th May 2023 | 18:00 WIB
Legislator Demokrat Yakin RUU Perampasan Aset Bisa Bikin Jera Koruptor

PINUSI.COM - Anggota Komisi III DPR Didik Mukrianto menilai efek jera terhadap narapidana tindak pidana korupsi bisa dilakukan secara progresif, salah satunya melalui pembahasan RUU Perampasan Aset Tindak Pidana.

Ia menilai, RUU itu dapat memperkuat sistem pemberantasan korupsi, jika dirasa sanksi selama ini belum memberikan efek jera kepada para koruptor.

“Maka perlu langkah yang lebih progresif lagi untuk memperkuatnya, salah satunya melalui pembentukan instrumen Undang-undang Perampasan Aset,” ujar Didik, dikutip dari laman DPR, Kamis (11/5/2023).

BACA LAINNYA: Legislator Nasdem Minta Pembahasan RUU Perampasan Aset Tak Dipolitisasi

Didik menuturkan, pembentukan UU Perampasan Aset dapat membuat koruptor kapok dan tak mengulangi tindak pidana itu lagi.

“Memiskinkan koruptor melalui perampasan aset hasil tindak pidana dan memaksimalkan pemberantasan korupsi melalui instrumen hukum saat ini, saya yakin akan menahan laju korupsi, dan mudah-mudahan akan menjadi efek jera,” papar politisi Partai Demokrat itu.

Karena itu, ia tak setuju dengan Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron, yang mewacanakan menempatkan napi Tipikor di Lapas Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah. Ia menilai langkah tersebut bukan solusi untuk menimbulkan efek jera.

BACA LAINNYA: Bareskrim Ciduk 2 Tersangka Kasus TPPO WNI ke Myanmar

"Jika konsep efek jera yang dituju, maka untuk jangka panjang menempatkan napi korupsi di Nusakambangan, saya rasa bukanlah solusi permanennya,” tuturnya.

Dalam pandangan Didik, yang terpenting adalah membenahi manajemen lapas, jika dirasa kerap terjadi tindak pidana korupsi berupa pengutan liar maupun suap menyuap. (*)

https://pinusi.com/pinnews/naskah-ruu-perampasan-aset-sudah-final-surpres-dikirim-ke-dpr-setelah-lebaran/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Lirik dan Makna Lagu "APT." oleh Rose BLACKPINK dan Bruno Mars: Cinta di Tengah Keriuhan Kota
Lirik dan Makna Lagu "APT." oleh Rose BLACKPINK dan Bruno Mars: Cinta di Tengah Keriuhan Kota
PinTertainment | in 6 hours
Beda Perlakuan Netizen Indonesia Kepada Wasit Ahmed Al Kaf dan Wasit Omar Al Ali
Beda Perlakuan Netizen Indonesia Kepada Wasit Ahmed Al Kaf dan Wasit Omar Al Ali
PinSport | in 5 hours
Pemimpin Hamas Yahya Sinwar Tewas, Netanyahu : Ini Akhir Perang
Pemimpin Hamas Yahya Sinwar Tewas, Netanyahu : Ini Akhir Perang
PinNews | in 3 hours
Usai Viral Foto Abidzar Viral,  Ummi Pipik Posting Ini
Usai Viral Foto Abidzar Viral, Ummi Pipik Posting Ini
PinTertainment | in 2 hours
Viral Aksi Yanti TKW Taiwan di TikTok, Dapat Hadiah Banyak Karena Suka Pamer "Sesuatu" ?
Viral Aksi Yanti TKW Taiwan di TikTok, Dapat Hadiah Banyak Karena Suka Pamer "Sesuatu" ?
PinNews | in 2 hours
Link Asli Zahra Seafood Bakaran, Netizen Terus Memburunya
Link Asli Zahra Seafood Bakaran, Netizen Terus Memburunya
PinNews | in an hour
Realme Luncurkan Dua Ponsel Terbaru: Realme 13 5G dan Realme 13+ 5G di Indonesia
Realme Luncurkan Dua Ponsel Terbaru: Realme 13 5G dan Realme 13+ 5G di Indonesia
PinTect | in an hour
Full One Piece Chapter 1130, Pertemuan Luffy Dengan Pangeran Terkutuk
Full One Piece Chapter 1130, Pertemuan Luffy Dengan Pangeran Terkutuk
PinTertainment | 12 hours ago
Link Streaming Gratis PSIS Semarang Vs Persija
Link Streaming Gratis PSIS Semarang Vs Persija
PinSport | 13 hours ago
Link Full Video Abidzar Diburu, Netizen Bingung Kamera Abidzar Burik
Link Full Video Abidzar Diburu, Netizen Bingung Kamera Abidzar Burik
PinTertainment | 13 hours ago