Sering Naik Turun, Ini Faktor yang Pengaruhi Harga Emas

Oleh findyamiraFriday, 26th May 2023 | 23:00 WIB
Sering Naik Turun, Ini Faktor yang Pengaruhi Harga Emas

PINUSI.COM - Emas menjadi salah satu investasi yang masih banyak diminati banyak orang.

Bisa dikatakan, investasi emas menjadi pilihan tepat bagi orang yang baru ingin memulai investasi, karena nilainya relatif stabil.

Meski begitu, harga emas dalam waktu-waktu tertentu bisa mengalami kenaikan dan penurunan.

BACA LAINNYA: Neraca Pembayaran Indonesia Surplus 6,5 Miliar Dolar AS

Maka dari itu, sebelum mulai investasi emas, Kamu harus tahu faktor-faktor apa saja yang memengaruhi harga emas.

Pinusi akan menjelaskan beberapa faktor yang bisa memengaruhi naik dan turunnya harga emas, yuk simak.

  • Permintaan dan Penawaran

Sama seperti jenis investasi lainnya, investasi emas juga dipengaruhi oleh hukum permintaan dan penawaran.

Jika permintaan naik, maka harganya sudah pasti akan mengalami kenaikan. Sedangkan jika penawaran meningkat lebih dari permintaan, maka harga emas akan mengalami penurunan.

  • Inflasi

Inflasi merupakan keadaan di mana harga naik secara terus-menerus dalam jangka waktu tertentu.

Semakin tinggi inflasinya, maka akan semakin tinggi juga harga emasnya. Saat inflasi, kebanyakan masyarakat lebih memilih menyimpan emas daripada uang, lantaran harga emas cenderung lebih stabil daripada uang yang nilainya semakin menurun.

  • Nilai Tukar Mata Uang

Faktor ini menjadi salah satu yang paling memengaruhi naik dan turunnya harga emas.

Jika nilai tukar rupiah terhadap dolar AS menguat, maka harga emas lokal cenderung mengalami penurunan.

Namun jika nilai tukar rupiah terhadap dolar AS melemah, maka harga emas lokal akan mengalami kenaikan.

Hal itu terjadi lantaran harga emas lokal mengacu pada harga emas internasional yang dikonversi dari dolar AS ke rupiah.

  • Kebijakan Moneter

Kebijakan moneter dari bank sentral Amerika Serikat seperti The Fed juga memengaruhi harga emas dengan kebijakan suku bunganya.

Saat bank sentral AS menurunkan suku bunga, harga emas berpotensi mengalami kenaikan. Lantaran, masyarakat menjadi tidak tertarik dengan dolar dan lebih memilih berinvestasi emas.

  • Ketidakpastian Global

Faktor ini bisa dikatakan sebagai penyebab utama yang memengaruhi harga emas.

Karena, di tengah-tengah kondisi global yang tidak menentu seperti resesi hingga konflik geopolitik, emas sering dianggap sebagai aset yang aman. (*)

https://pinusi.com/pinnews/pesan-sri-mulyani-kepada-gubernur-bi-dua-periode/

Editor: Yaspen Martinus

Tag

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 2 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 3 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 3 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 3 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 3 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 4 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 9 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 9 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 10 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB