Kebakaran di Bukit Teletubbies Merembet Hingga Kabupaten Malang

Oleh Prasetio02Monday, 11th September 2023 | 11:00 WIB
Kebakaran di Bukit Teletubbies Merembet Hingga Kabupaten Malang
Kebakaran lahan di Gunung Bromo akibat kegiatan foto prewedding yang menggunakan flare (Foto: IST)

PINUSI.COM - Kebakaran lahan di Gunung Bromo akibat kegiatan foto prewedding yang menggunakan flare, merembet hingga kawasan Desa Ngadas, Kecamatan Poncokusumo, Malang, Jawa Timur.

Sebuah video viral menunjukkan kebakaran masih membentuk semacam garis api di kawasan Bromo, yang memunculkan asap cukup tebal.

Video lainnya menunjukkan asap hitam di balik bangunan Bromo Hillside atau Cafe 360o, yang berada di kawasan Desa Ngadas, Kecamatan Poncokusumo, Malang.

BACA LAINNYA: Jokowi Tentang Kebakaran Plumpang: Ini Zona Bahaya, Tidak Bisa Lagi Ditinggali

Kabag Tata Usaha Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semuru (BB TNBTS) Septi Eka membenarkan, kebakaran lahan yang dipicu flare prewedding di Bukit Teletubbies telah meluas hingga ke kawasan Bromo Hillside.

"Benar," katanya, dikutip dari detikcom, Senin (11/9/2023).

Ia mengatakan, sejak kebakaran terjadi, upaya pengendalian api terus dilakukan dengan berbagai cara.

BACA LAINNYA: Polisi Duga Meninggalnya Ibu dan Anak di Depok Mirip Kasus Satu Keluarga di Kalideres

"Kami masih terus melakukan upaya pengendalian api. Mulai dari pemadaman api, pembuatan ilaran api, hingga pendinginan," bebernya.

Sampai saat ini setidaknya ada 100 personel dari tim gabungan yang terus melakukan upaya pengendalian api di kawasan Bromo.

TNBTS belum mengetahui seberapa besar wilayah yang terdampak kebakaran di Gunung Bromo. Mereka belum melakukan penghitungan.

"Kami belum bisa menyampaikan luasannya, belum kami hitung. Yang jelas sampai saat ini wisata Gunung Bromo masih ditutup sampai waktu yang belum ditentukan," paparnya. (*)

\

Terkini

China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 5 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 5 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 5 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 5 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 5 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 5 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 5 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 5 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 5 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 3 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta