PINUSI.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) buka suara terkait naiknya harga daging ayam beberapa waktu belakangan.
Jokowi mengatakan, naiknya harga ayam yang terjadi beberapa waktu terakhir ini, sudah terlalu tinggi. Sebab, harga daging ayam sudah jauh melesat dari harga semestinya.
"Biasanya di harga Rp30 ribu, Ini sudah mencapai Rp50 ribu. Naiknya terlalu tinggi," kata Jokowi dikutip dari CNNIndonesia, Senin (26/6/2023).
BACA LAINNYA: Pastikan Harga Bahan Pokok Stabil, Zulhas Tinjau Pasar Murah di Bali
Jokowi bakal mengecek masalah apa yang menjadi pemicu naiknya harga daging ayam tersebut.
"Mungkin ada problem di supply-nya, pasokannya. Mungkin karena (Iduladha)," ujarnya.
Harga daging ayam belakangan ini terus meroket. Dikutip dari Pusat Informasi Harga Pangan Strategis, pada April lalu saja, harga daging ayam sudah mencapai Rp36.200/kg.
Namun pada awal pekan ini harganya sudah menjadi Rp29.200/kg. Sementara, di Jakarta harga rata-rata daging ayam akhir pekan lalu sudah mencapai Rp41.518/kg. (*)
Editor: Yaspen Martinus