PINUSI.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal segera mencari pengganti Syahrul Yasin Limpo (SYL) yang mundur dari jabatan Menteri Pertanian, untuk menghadapi proses hukum atas kasus dugaan korupsi yang menjeratnya.
Namun, Jokowi belum memastikan apakah jabatan Mentan akan diisi kembali oleh kader Partai NasDem atau bukan.
"Secepatnya kita siapkan," kata Jokowi di Istana Presiden, Jakarta Pusat, Jumat (6/10/2023).
Presiden Jokowi menyatakan, pengumuman mengenai penunjukan definitif Menteri Pertanian dan kemungkinan pergantian pejabat lain dalam reshuffle kabinet akan dilakukan secepatnya.
Presiden Jokowi telah menerima surat pengunduran diri SYL dari jabatan Menteri Pertanian, dan menunjuk Kepala Badan Pangan Arief Prasetyo sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Menteri Pertanian.
"Penggantinya masih Plt, Plt-nya Pak Arief Prasetyo kepala badan pangan," jelasnya.
Jokowi mengungkapkan alasan penunjukan Arief sebagai Plt Mentan, agar memudahkan dalam masalah koordinasi.
"Supaya anu saja, lebih koordinatif, lebih memudahkan."
"Karena biasanya kita Bulog, Badan Pangan, Mentan ini, Menteri Perdagangan selalu harus satu. Jadi untuk konsolidasi saja biar memudahkan, itu saja," terang Jokowi. (*)