Mahasiswa UI Dibunuh Senior, Keluarga Minta Pelaku Dihukum Mati

Oleh Prasetio02Monday, 7th August 2023 | 13:00 WIB
Mahasiswa UI Dibunuh Senior, Keluarga Minta Pelaku Dihukum Mati

PINUSI.COM - Muhammad Naufal Zidan (19) ditemukan tewas di kamar indekosnya, Jumat 4 Agustus 2023.

Keluarga korban lantas meminta pembunuhnya dihukum mati.

Faiz Rafsanjani, paman korban, meminta Altafasalya Ardnika Basya yang membunuh keponakannya, dihukum mati.

BACA LAINNYA: Keluarga Lionel Messi Mendapat Ancaman Pembunuhan oleh Dua Orang Bersenjata “Kami Menunggumu”

"Tuntutan saya (pasal) 340 (tentang) hukuman mati. Karena apa? Semua orang, semua bapak atau ibu, enggak mau kehilangan putra-putrinya seperti itu," kata Faiz.

Faiz sempat bertemu pelaku di Polres Depok. Menurutnya, raut muka pelaku memperlihatkan rasa penyesalan. Pelaku juga meminta maaf.

Karena pembunuhan ini, mimpi Naufal umeraih gelar doktor dan melanjutkan kuliahnya di Rusia, pupus.

BACA LAINNYA: Mardani Ali Sera: 28 November 2023 Tidak Ada PHK Massal Tenaga Honorer

"Almarhum itu sendiri punya cita-cita jadi doktor, sehingga punya manfaat buat di kampungnya sendiri," tutur Faiz Rafsanjani dilansir dari tempo.co, Sabtu (5/8/2023).

Kasus tersebut juga menodai cita-cita pelaku, Altafasalya Ardnika Basya (23) yang ingin menjadi diplomat.

"Saya ingin minta maaf, saya atas nama Altafasalya Ardnika Basya, kakak tingkat almarhum Muhamad Naufal Zidan."

"Ingin meminta maaf sebesar-besarnya pada ibu korban, bapak korban, keluarga korban, kerabat korban, teman-teman, pihak-pihak yang dirugikan, dan semua orang yang sudah saya kecewakan," papar Alta sambil terisak.

Motif pelaku melakukan pembunuhan tersebut, karena ingin menguasai harta korban, lantaran terjerat utang pinjol dan rugi dalam berinvestasi kripto. (*)

https://pinusi.com/pinnews/jokowi-mulai-lirik-hilirisasi-sektor-perkebunan-dan-kelautan/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 16:29 WIB
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 07:44 WIB
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
PinNews | Friday, 28th March 2025 | 10:20 WIB
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
PinTertainment | Friday, 28th March 2025 | 08:32 WIB
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 15:04 WIB
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:27 WIB
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:11 WIB
Heboh!  Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
Heboh! Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:56 WIB
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:29 WIB
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
PinNews | Wednesday, 26th March 2025 | 15:54 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta