Prabowo Ingin Gibran Tetap di PDIP, Puan Maharani: Terima Kasih

Oleh ariedpThursday, 26th October 2023 | 09:05 WIB
Prabowo Ingin Gibran Tetap di PDIP, Puan Maharani: Terima Kasih
Puan Maharani berterima kasih atas sikap bacapres Prabowo Subianto, yang menginginkan Gibran Rakabuming Raka tetap di PDIP. Foto: PINUSI.COM/Arie Prasetyo

PINUSI.COM - Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengucapkan terima kasih atas sikap bakal calon presiden (bacapres) Prabowo Subianto, yang menginginkan Gibran Rakabuming Raka tetap di PDIP, meski sudah menjadi bakal calon wakil presiden (bacawapres) Koalisi Indonesia Maju.

"Ya, terima kasih Pak Prabowo," ucap Puan, saat ditemui di Gedung High End, Jakarta Pusat, Rabu (25/10/2023).

Puan juga ikut mengomentari pernyataan Prabowo. Ketua DPR itu ditanya apakah PDIP sudah menggelar rapat internal untuk membahas nasib Gibran sebagai anggota partai.

Terkait itu, Puan mengatakan PDIP tengah sibuk rapat memenangkan Pileg dan Pilpres 2024.

"Jadi kita belum rapat tentang itu (nasib Gibran)," ucap Puan. 

Kendati begitu, Ketua DPR ini mengakua sudah bertemu Gibran.

Menurut Puan, dalam pertemuan itu, Gibran tak menyatakan mundur dari PDIP. Gibran, kata dia, hanya berpamitan untuk menjadi cawapres Prabowo.

"Enggak ada mengembalikan KTA (kartu tanda anggota), enggak ada. Hanya pamit untuk menjadi cawapres Pak Prabowo," ungkap Puan.

Diberitakan sebelumnya, Prabowo ingin Gibran Rakabuming Raka tetap berada di PDIP.

Prabowo mengaku tak mempersoalkan Gibran yang sudah ia pilih menjadi bacawapres itu tetap menjadi kader partai banteng. (*)

Terkini

Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in 6 hours
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in 6 hours
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in 6 hours
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
PinTertainment | in 6 hours
Momen Hangat Presiden Prabowo Ingatkan Para Menteri Untuk Pakai Mantel Di Inggris Agar Tidak Sakit
Momen Hangat Presiden Prabowo Ingatkan Para Menteri Untuk Pakai Mantel Di Inggris Agar Tidak Sakit
PinNews | in 6 hours
Kejagung Hadirkan Lima Saksi Ahli dalam Sidang Praperadilan Tom Lembong
Kejagung Hadirkan Lima Saksi Ahli dalam Sidang Praperadilan Tom Lembong
PinNews | in 6 hours
Polri Tindak 85 Influencer yang Diduga Promosikan Judi Online
Polri Tindak 85 Influencer yang Diduga Promosikan Judi Online
PinNews | in 6 hours
Viviz Akan Hadri di Motionime Festival Tanggal 7-8 Desember Nanti
Viviz Akan Hadri di Motionime Festival Tanggal 7-8 Desember Nanti
PinTertainment | in 6 hours
Rekomendasi Hotel Jakarta! Starlet Hotel BSD City: Tempat Menginap Nyaman dengan Nuansa Modern yang Bikin Betah
Rekomendasi Hotel Jakarta! Starlet Hotel BSD City: Tempat Menginap Nyaman dengan Nuansa Modern yang Bikin Betah
PinRec | in 6 hours
Leroy Sane Dilirik MU dan Arsenal, Masa Depan di Bayern Masih Abu-Abu
Leroy Sane Dilirik MU dan Arsenal, Masa Depan di Bayern Masih Abu-Abu
PinSport | in 6 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta