PKB Ungkap Ketua Timnas Pemenangan Anies-Muhaimin Sudah Putuskan

Oleh ariedpSaturday, 4th November 2023 | 00:00 WIB
PKB Ungkap Ketua Timnas Pemenangan Anies-Muhaimin Sudah Putuskan
Waketum PKB Jazilul Fawaid (foto: PINUSI.FOM/arie prasettyo)

PINUSI.COM - Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid mengatakan Ketua Tim Pemenangan Nasional Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) sudah rampung diputuskan. Akan tetapi, siapa sosoknya belum diumumkan.

"Sudah siap. Sudah siap. Sudah (diputuskan), belum diumumkan," ujar Jazilul di DPP PKB, Jakarta, Jumat (3/11/2023).

Jazilul menegaskan sosok Kapten Timnas AMIN yang belum diumukan menjadi suatu yang tidak mendesak. Dirinya juga meminta agar bersabar menunggu sosok tersebut diumumkan.

Tunggu, karena bagi pasangan AMIN itu bukan perkara yang mendesak, semuanya sudah jalan ini," ujar dia.


Kemudian, Jazilul menuturkan pihaknya mengambil sosok yang bukan dari kalangan penguasa atau pengusaha. Tetapi mencari sosok dari kalangan biasa.

"Kita bukan dari unsur penguasa dan pengusaha. Kita cari rakyat biasa yang punya kemampuan yang besar untuk mengkolaborasi kekuatan rakyat. Kita cari figur rakyat biasa saja," kata Jazilul

Ketika ditanya apakah sosok tersebut dari luar partai, dirinya tak menjawab tegas. Jazilul hanya menegaskan sosok tersebut bukan dari kalangan pengusaha.

"Orang partai kan juga rakyat biasa. Maksudnya kami tidak mengambil tokoh-tokoh ternama dari dunia usaha. Kalau bahasa sekarang bukan bagian dari oligarki," tuturnya. (*)


Tag

Terkini

Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
PinTect | in 6 hours
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
PinTect | in 3 hours
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 27 minutes
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 26 minutes
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 24 minutes
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 23 minutes
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 14 minutes
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 13 minutes
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 2 minutes
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | 8 minutes ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta