Balita di Jaktim Meninggal Setelah Dianiaya Pacar Tantenya

Oleh avitriSaturday, 16th December 2023 | 16:00 WIB
Balita di Jaktim Meninggal Setelah Dianiaya Pacar Tantenya
RA ditangkap dan ditetapkan sebagai tersangka penganiaya balita hingga tewas. Foto: Google

PINUSI.COM – Balita berusia 3 tahun berinisial H yang menjadi korban penganiayaan oleh RA (29), meninggal dunia pada Jumat (15/12/2023) sore.

Kepala Rumah Sakit Polri Kramat Jati Brigjen Hariyanto mengonfirmasi kematian tersebut.

Ia menyatakan balita tersebut meninggal akibat gegar otak berat setelah dianiaya.

"Iya, meninggal sore ini pukul 16.08 sore ini," kata Hariyanto saat dikonfirmasi.

Dia menjelaskan, balita itu meninggal karena mengalami gegar otak berat, dan memerlukan bantuan pernapasan sejak masuk rumah sakit.

Jenazah korban saat ini masih berada di RS Polri Kramat Jati untuk penanganan lebih lanjut.

"Masih di kamar jenazah untuk dilakukan pemulasaraan," jelas Hariyanto.

Selama perawatan di ruang ICU, korban mengalami cedera otak berat dan patah leher akibat penganiayaan yang dilakukan oleh RA, yang merupakan kekasih tantenya.

Selain cedera otak berat, balita tersebut juga mengalami sejumlah luka dan memerlukan alat bantuan pernapasan.

Kejadian penganiayaan yang menyebabkan balita tersebut koma dan mengalami patah leher, viral di media sosial.

Dalam narasi, disebutkan balita tersebut dianiaya oleh kekasih tantenya, ketika sedang dititipkan oleh orang tuanya ke tantenya.

RA telah ditangkap dan ditetapkan sebagai tersangka atas kasus ini.

Dia dijerat pasal 76C juncto 80 UU 35/2014 tentang Perlindungan Anak dan Pasal 351 KUHP, dengan ancaman hukuman 5 sampai 15 tahun. (*)

Terkini

Arie Kriting Blokir Hasbil Mustaqim: Ini Alasannya
Arie Kriting Blokir Hasbil Mustaqim: Ini Alasannya
PinNews | in 2 minutes
Spoler One Piece Chapter  1127, Sosok Pria Dengan Luka Bakar Keluar!
Spoler One Piece Chapter 1127, Sosok Pria Dengan Luka Bakar Keluar!
PinTertainment | 6 minutes ago
Resmi! "Pujaan Wanita" Rafael Struick Resmi Begabung Klub Asal Australia Brisbane Roar
Resmi! "Pujaan Wanita" Rafael Struick Resmi Begabung Klub Asal Australia Brisbane Roar
PinSport | an hour ago
Sinopsis Film Laura: Kisah Hidup Selebgram Laura Anna yang Menginspirasi
Sinopsis Film Laura: Kisah Hidup Selebgram Laura Anna yang Menginspirasi
PinTertainment | an hour ago
Polisi Tetapkan  Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
Polisi Tetapkan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
PinNews | 3 hours ago
Mengenal Eko Agus Sugiharto: Wasit Kontroversial PON XXI Aceh-Sumut 2024 yang Terkena Pukulan Pemain
Mengenal Eko Agus Sugiharto: Wasit Kontroversial PON XXI Aceh-Sumut 2024 yang Terkena Pukulan Pemain
PinSport | 7 hours ago
Nikita Mirzani Laporkan Vadel Badjideh: Bawa Bukti Foto dan Video, Ancaman Penjara 5 Tahun
Nikita Mirzani Laporkan Vadel Badjideh: Bawa Bukti Foto dan Video, Ancaman Penjara 5 Tahun
PinTertainment | 7 hours ago
Kemacetan Parah di Puncak: Kendaraan Membludak hingga Tembus 150 Ribu, Melebihi Kapasitas Maksimal
Kemacetan Parah di Puncak: Kendaraan Membludak hingga Tembus 150 Ribu, Melebihi Kapasitas Maksimal
PinNews | 7 hours ago
Macet Parah di Puncak Bogor Telan Korban Jiwa, Ini Penjelasan Polisi
Macet Parah di Puncak Bogor Telan Korban Jiwa, Ini Penjelasan Polisi
PinNews | 7 hours ago
Insiden PON 2024 Aceh-Sumut: Wasit Dipukul Pemain, Ini Respon Erick Thohir
Insiden PON 2024 Aceh-Sumut: Wasit Dipukul Pemain, Ini Respon Erick Thohir
PinSport | 7 hours ago