Bawaslu Ingatkan Netralitas TNI, Polri, dan ASN: Tugas Kita Mengawasi, Bukan Diawasi

Oleh Prasetio02Friday, 22nd December 2023 | 11:05 WIB
Bawaslu Ingatkan Netralitas TNI, Polri, dan ASN: Tugas Kita Mengawasi, Bukan Diawasi
Anggota Bawaslu Totok Hariyono menegaskan, Bawaslu memiliki amanat undang-undang sebagai lembaga pengawas, pencegah, dan penindak. Foto: bojonegoro.bawaslu.go.id

PINUSI.COM - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) memberikan peringatan keras kepada anggotanya di wilayah DKI Jakarta, untuk menjalankan tugas mengawasi netralitas Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) secara sungguh-sungguh, menjelang Pemilihan Umum 2024.


Anggota Bawaslu Totok Hariyono menegaskan, Bawaslu memiliki amanat undang-undang sebagai lembaga pengawas, pencegah, dan penindak. 


Undang-undang secara tegas memberikan kewenangan kepada Bawaslu untuk mengawasi netralitas TNI, Polri, aparatur sipil negara (ASN), dan pejabat lain, yang berdasarkan UU tidak boleh menjadi pengurus atau anggota partai politik.


"Kita ini mendapat amanat undang-undang sebagai pengawas, pencegah, penindak."


"Undang-undang jelas mengawasi netralitas TNI, Polri, ASN, dan pejabat lain, yang menurut UU tidak boleh jadi pengurus atau partai politik," jelas Totok Hariyono.

Totok menegaskan, tugas utama Bawaslu adalah mengawasi dan menindak pelanggaran hukum terkait pemilu. 


Ia memberikan imbauan kepada anggota Bawaslu untuk tidak merasa takut atau ragu-ragu dalam menjalankan tugas pengawasan.


"Jadi tugas kita mengawasi netralitas TNI, Polri, ASN. Jangan sebaliknya, malah kita yang diawasi."


"Tidak boleh kita di depan pak polisi itu kayak burung kecebur sungai, orang terhormat kita, Bu, gagah, mengawasi netralitas TNI-Polri," tegas Totok Hariyono.


Totok menekankan, hingga saat ini belum ada laporan kasus di mana Bawaslu diintimidasi oleh aparat keamanan. 


Ia meminta anggota Bawaslu segera mencatat dan melaporkan, jika mengalami intimidasi.


"Jadi tidak ada berita kalau penyelenggara pemilu diintimidasi oleh aparat."


"Wong kita ini pengawas kok, kok diintimidasi? Kan aneh."


"Kalau merasa diintimidasi ya catat siapa namanya, kesatuannya apa, laporkan, klarifikasi kirim surat ke kesatuannya, klarifikasi, undangan, karena apa? Dianggap tidak netral," bebernya. (*)

Terkini

IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | 5 hours ago
Batik Diklaim Milik  Malaysia, IShowSpeed: Batik Dari Indonesia
Batik Diklaim Milik Malaysia, IShowSpeed: Batik Dari Indonesia
PinTertainment | 5 hours ago
Hindari Makanan Ini Untuk Kalian yang Sedang Diet
Hindari Makanan Ini Untuk Kalian yang Sedang Diet
PinRec | 7 hours ago
Game Viral "Flappy Bird" Akan Hadir Kembali
Game Viral "Flappy Bird" Akan Hadir Kembali
PinTect | 7 hours ago
Apple Resmi Luncurkan iOS 18 dengan Segudang Fitur Baru: Apa Saja Fitur yang Menarik?
Apple Resmi Luncurkan iOS 18 dengan Segudang Fitur Baru: Apa Saja Fitur yang Menarik?
PinTect | 7 hours ago
30 Pemain Timnas Indonesia U-20 Siap Bertarung di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
30 Pemain Timnas Indonesia U-20 Siap Bertarung di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
PinSport | 8 hours ago
Sempat Jadi Barang Favorit Emak-Emak Indonesia, Kini Tupperware Resmi Ajukan Bangkrut
Sempat Jadi Barang Favorit Emak-Emak Indonesia, Kini Tupperware Resmi Ajukan Bangkrut
PinNews | 11 hours ago
Sosok Halil Fuad Alkatiri, Ayah dari Baim ' Cilik"
Sosok Halil Fuad Alkatiri, Ayah dari Baim ' Cilik"
PinTertainment | 11 hours ago
Pestapora 2024 Siap Hadir dengan Ratusan Penampil, Jangan Sampai Terlewat!
Pestapora 2024 Siap Hadir dengan Ratusan Penampil, Jangan Sampai Terlewat!
PinTertainment | 11 hours ago
Baim Cilik Puji Sang Kakak, Abay, yang Gantikan Peran Ayah di Hidupnya
Baim Cilik Puji Sang Kakak, Abay, yang Gantikan Peran Ayah di Hidupnya
PinTertainment | 13 hours ago