Arak-arakan Pengantaran Jenazah Lukas Enembe Ricuh, Mobil Dibakar, Aparat Luka-luka

Oleh Prasetio02Thursday, 28th December 2023 | 12:45 WIB
Arak-arakan Pengantaran Jenazah Lukas Enembe Ricuh, Mobil Dibakar, Aparat Luka-luka
Proses pengantaran jenazah mantan Gubernur Papua Lukas Enembe, ke tempat persemayaman, diwarnai kericuhan yang mengakibatkan pembakaran mobil dan aparat keamanan terluka. Foto: id.wikipedia.org

PINUSI.COM - Proses pengantaran jenazah mantan Gubernur Papua Lukas Enembe, ke tempat persemayaman, diwarnai kericuhan yang mengakibatkan pembakaran mobil dan aparat keamanan terluka. 


Kejadian tersebut terjadi saat jenazah hendak diarak dari Bandara Sentani menuju tempat persemayaman di STAKIN.

Dikutip dari detikcom, insiden tersebut bermula ketika jenazah Lukas Enembe akan dibawa menggunakan kendaraan dari Bandara Sentani ke STAKIN. Namun, upaya tersebut diadang oleh sejumlah warga.

Warga meminta jenazah Lukas diarak menuju tempat persemayaman. Jumlah massa yang besar membuat keluarga dan aparat memutuskan menuruti permintaan tersebut, mengarak jenazah Lukas.

Situasi menjadi kacau ketika barisan massa yang mengarak jenazah tiba-tiba melakukan provokasi, dengan melemparkan benda ke bangunan sekitar. Massa juga membakar mobil yang sedang parkir di lokasi.

Tidak hanya sampai di situ, massa juga menyerang aparat keamanan dan merusak kendaraan milik mereka. Akibat insiden tersebut, beberapa aparat mengalami luka.

Aparat masih berupaya menenangkan situasi. Motif pelemparan yang dilakukan oleh massa belum diketahui pasti.

Aparat keamanan terus berusaha menjaga ketertiban, sementara jenazah Lukas Enembe akhirnya berhasil dibawa menuju STAKIN oleh aparat untuk disemayamkan.

Kejadian ini menciptakan situasi yang tegang di tengah prosesi pengantaran jenazah. (*)

Terkini

Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 6 hours
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
PinSport | in 5 hours
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
PinSport | in 4 hours
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
PinSport | in 4 hours
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
PinRec | in 4 hours
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
PinSport | in 3 hours
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
PinSport | in 3 hours
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in 2 hours
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in 2 hours
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in 2 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta