Budiman Sudjatmiko Mengaku Cukup Lama Menunggu Jawaban PDIP Terkait Tantangan Global yang Dihadapi Indonesia

Oleh robbyFriday, 5th January 2024 | 15:00 WIB
Budiman Sudjatmiko Mengaku Cukup Lama Menunggu Jawaban PDIP Terkait Tantangan Global yang Dihadapi Indonesia
Budiman Sudjatmiko, Dewan Pakar Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, mengaku butuh waktu cukup lama untuk menunggu jawaban dari PDIP, terkait tantangan global yang dihadapi Indonesia. Foto: X@SamsudinBarus

PINUSI.COM - Budiman Sudjatmiko, Dewan Pakar Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, mengaku butuh waktu cukup lama untuk menunggu jawaban dari PDIP, terkait tantangan global yang dihadapi Indonesia.

Baru setelah itu, ia memutuskan mendukung pasangan Prabowo-Gibran.

Proses pengambilan keputusan tersebut terjadi sejak munculnya pandemi COVID-19, konflik Rusia-Ukraina, dan perkembangan revolusi teknologi.

Budiman menyampaikan pandangannya dalam diskusi 'Spirit Perjuangan Pilpres Sekali Putaran; di Sekber Relawan Prabowo-Gibran, Palmerah, Jakarta Barat.

Ia menyatakan, PDIP yang telah diikutinya selama 19 tahun, tidak mampu memberikan jawaban terhadap pergeseran geopolitik, geostrategi, dan geoekonomi yang tengah terjadi.

Budiman menegaskan sikap tolerannya terhadap pertumbuhan yang melambat, tetapi tidak dapat menolerir jika negara berhenti dalam perjalanannya, karena itu akan menyebabkan kehilangan momentum yang signifikan.

Budiman sebelumnya mendukung Prabowo Subianto sebagai calon presiden nomor urut 2 pada Agustus 2023, namun dicopot oleh PDIP beberapa hari setelahnya, karena tidak mendukung Ganjar Pranowo yang diusung oleh partai tersebut.

Mengenai isu perubahan dukungan karena utang, Budiman membantahnya, dan menyebut bjika motivasinya uang, ia pernah ditawari uang oleh pihak Ganjar-Mahfud.

Namun, ia menolak tawaran dan mengembalikan uang tersebut. Budiman menegaskan, tindakannya bukan karena motif uang.

Budiman yang kini menjadi Dewan Pakar TKN Prabowo-Gibran, mengeklaim setelah mengunjungi Prabowo Subianto pada Juli 2023, ia juga ditawari sebagai calon anggota legislatif, tetapi ia menolak tawaran tersebut.

Dalam wawancara dengan Majalah Tempo, Budiman menekankan tindakan politiknya tidak pernah dipicu oleh motif uang, dan kekayaannya lebih rendah dibandingkan orang lain.

Ia menyatakan, keputusannya mendukung Prabowo terkait agenda hilirasi, dan Indonesia menjadi negara industri yang dianggapnya mendesak.

Budiman menolak kembali ke otoritarianisme, menggarisbawahi prioritas bangsa harus berubah setelah 25 tahun demokrasi, dengan menempatkan agenda keadilan dan kemajuan tanpa mengorbankan kebebasan. (*)

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | in 3 hours
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | in 3 hours
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | in 2 hours
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | in 2 hours
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | in 2 hours
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | in an hour
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 4 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 4 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 4 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB