Muhaimin Iskandar Targetkan PKB Rebut 100 Kursi DPR

Oleh ariedpWednesday, 10th January 2024 | 08:30 WIB
Muhaimin Iskandar Targetkan PKB Rebut 100 Kursi DPR
Cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar kampanye di Lampung. Foto: Istimewa

PINUSI.COM - Muhaimin Iskandar alias Gus Imin, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang juga calon wakil presiden (cawapres), menargetkan 100 kursi di DPR pada pemilihan umum (Pemilu) 2024.

“Kita kejar target PKB 100 kursi,” tegas Gus Imin saat menghadiri Pendidikan Kader Penggerak Bangsa (PKPB) di Kabupaten Lampung Tengah, Lampung, Selasa (9/1/2024).

Wakil Ketua DPR bidang Korkesra ini juga menyampaikan, hingga hari ini, PKB dalam survei internalnya sudah mencapai 85 kursi.

Raihan ini akan terus dikejar dan digenjot lagi, sehingga target 100 kursi betul-betul terwujud.

“Per hari ini hitungan kami insyaallah sudah sampai angka 85 kursi.”

“Jadi kita 15 kursi lagi, harus genjot lagi,” sambungnya.

Menurut cawapres dari Koalisi Perubahan itu, kader di semua lapisan harus terus berjuang untuk memenangkan PKB dan AMIN (Anies-Muhaimin).

Sehingga, kemenangan keduanya akan saling menguatkan, baik di pemerintahan maupun di legislatif.

”Karena itu, PKPB ini pelatihan untuk kepemimpinan sekaligus sebagai konsolidasi pemenangan PKB dan AMIN."

"Kalau PKB kuat, AMIN-nya kuat. Kalau AMIN-nya kuat PKB-nya kurang, PKB-nya ikut kuat,” ucap Gus Imin. (*)

Terkini

iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
PinTertainment | in 6 hours
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
PinTertainment | in 6 hours
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 9 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 9 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 10 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 10 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 10 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 11 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 16 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | Thursday, 19th September 2024 | 12:24 WIB