PINUSI.COM - Beberapa krypto papan atas menguat dalam 24 jam terakhir, naiknya krypto dipimpim oleh Bitcoin.
Harga Bitcoin naik 8,61 persen ke level US$24.427 per coin. Dengan penguatan itu, Bitcoin sudah menguat 8,65 persen selama sepekan belakangan ini.
Mengikuti Bitcoin, coin BNB juga menguat ke 5,79% ke level US$ 308,34. Dengan naiknya penguatan ini, selema sepekan BNB sudah menguat 6,77%.
BACA LAINNYA: Daftar Lengkap 124 Titik Rukyatul Hilal Sidang Isbat Awal Ramadan 1444 Hijriah, Digelar Rabu 22 Maret 2023
Penguatan besar tak hanya terjadi diantara kedua coin diatas, Ethereum juga mengalami penguatan sebesar 4.36% ke level US$ 1.682.11 atau naik 6,96% selama sepekan ini.
Selain ketiga krypto itu, penguatan juga dialami oleh Dogecoin, Polygon, dan Cardano. Untuk Dogecoin, penguatan sebesar 2,16%.
Di Indonesia krypto masih dilarang sebagai alat untuk pembayaran. Namun, krypto termasuk komoditas bursa berjangka, sehingga tak masalah selama digunakan sebagai investasi maupun komoditas yang diperjualbelikan oleh para pelaku pasar.
BACA LAINNYA: Resmi Diperkenalkan All New Lexus RZ di GJAW 2023
Uang krypto diawasi oleh Bappebti Kementerian Perdagangan lewat Peraturan Bappebti No 2 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Pasar Fisik Komoditi di Bursa Berjangka.
Selain itu, aturan kripto juga tercantum dalam Peraturan Bappebti Nomor 8 Tahun 2021 tentang Pedoman Penyelanggaraan Perdangangan Pasar Fisik Aset Kripto di Bursa Berjangka.
Editor : Cipto Aldi