Bank Dunia Sarankan Indonesia Hapus Pengecualian Pajak, Ini Kata Sri Mulyani

Oleh findyamiraWednesday, 10th May 2023 | 11:00 WIB
Bank Dunia Sarankan Indonesia Hapus Pengecualian Pajak, Ini Kata Sri Mulyani
Menteri Keuangan Sri Mulyani mendukung rekomendasi dari Bank Dunia terhadap krisis yang terjadi (Foto: Instagram/Srimulyani)

PINUSI.COM - Bank Dunia (World Bank) merekomendasikan Pemerintah Indonesia menghilangkan pengecualian dan tarif pilihan atas pajak, untuk berbagai barang dan jasa.

Tujuannya, untuk meningkatkan penerimaan PPN dengan cepat. Karena, saat ini masih ada sebagian barang dan jasa yang dikecualikan dari PPN.

Bank Dunia telah mencatat sepertiga potensi penerimaan PPN atau 0,7% dari produk domestik bruto (PDB) di Indonesia, hilang akibat pembebasan PPN.

BACA LAINNYA: Ini Dua Tantangan Majukan Perekonomian Digital di Indonesia

Padahal, hal tersebut dinilai sangat pas untuk mendanai anggaran bantuan sosial yang diperluas pada 2019 lalu.

Menteri Keuangan Sri Mulyani mendukung rekomendasi dari Bank Dunia tersebut.

Ia menilai Bank Dunia berusaha mendorongnya untuk mengambil risiko politik, yaitu PPN sembako dan pendidikan.

BACA LAINNYA: Sri Mulyani Berbagi Pengalaman Kelola Krisis dengan Menteri Keuangan Fiji

Menurutnya, pendidikan adalah sesuatu yang dibutuhkan, maka dari itu harus dikecualikan PPN-nya.

Terutama, bagi sekolah umum yang memang kebanyakan muridnya berasal dari kalangan menengah bawah, berbeda dengan dengan sekolah papan atas yang muridnya kebanyakan berasal dari kalangan menengah atas. Maka, perlakuannya harus dibedakan.

Meski setuju, Sri Mulyani mengungkap harus ada pertimbangan dan melihat kebutuhan masyarakat, tanpa meratakan semuanya.

Karena, menurutnya untuk apa memiliki rancangan ekonomi yang baik jika tidak didukung dengan politik? Nantinya, hal itu hanya menjadi laporan, sehingga harus menciptakan ruang fiskal yang penting baginya untuk menciptakan ruang politik. (*)

https://pinusi.com/pinfinance/perbaiki-sdm-kesehatan-dokter-spesialis-dapat-beasiswa-fellowship/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
PinTect | in 7 hours
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
PinTect | in 4 hours
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 2 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 2 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 2 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 2 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in an hour
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in an hour
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in an hour
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in an hour
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta